Tidak menunda merupakan salah satu ciri orang sukses. Hal ini juga terlihat pada si bapak yang baru menyadari bahwa kaos lengan panjangnya terbalik. Di tengah keramaian stasiun cawang, dengan gerakan cepat, si bapak langsung mengeksekusi kaosnya dengan membuka, membalikan dan memasangnya kembali. Singlet, bulu², tetesan keringet, goresan luka lama itu terpandang oleh warga stasiun cawang yang kurang beruntung.
Oh si bapak, kau sungguh menginspirasi pagi ini...