Skip to main content

Posts

Guerrilla Marketing

Untuk menjual suatu produk dibutuhkan kegiatan pemasaran, dengan tujuan agar produk bisa dikenal dan dibeli. Kalau ada istilah "Tak kenal maka tak beli", mungkin itu yang mendekati istilah pemasaran.   Pemasaran yang dilakukan oleh pedagang dengan teknik yang tidak biasa (disadari atau tidak) sepertinya efektif juga untuk menjangkau pelanggan. Berikut teknik pemasaran yang tidak biasa dan terpantau pandangan mata: 1. Kebulan asap tukang sate Teknik pemasaran yang biasa dilakukan abang tukang sate ini akan meningkatkan awareness , baik mata dan hidung calon pembeli. Calon pembeli akan datang dan pesan sate. Gigitan pertama akan menentukan hubungan mereka selanjutnya. Jika rasanya enak maka akan terjadi perubahan status dari "pembeli" menjadi "pelanggan". Namun jika tidak sesuai selera, status "pembeli" akan berubah menjadi "pemaki". Foto asap tukang sate "Itu asap sate atau fogging nyamuk sih?? Ganggu! Udah gitu rasa satenya biasa a...

Satanis Takut Hantu

Mendengarkan musik cadas dengan lirik yang kocak adalah sebuah hiburan yang mewah. Band itu bernama tabrak lari. Digawangi anak-anak muda beraliran musik metal. Musiknya keren, durasi lagu singkat (1-2 menit) dan lirik yang kocak. Kombinasi itu yang membuat band ini unik. Biasanya musik metal memiliki durasi lagu yang lama (3-4 menit bahkan ada yang 1 jam) dengan tema lirik yang serius seperti pemberontakan kepada penguasa, kritik sosial, kritik band populer. Kebetulan salah satu lagu yang saya suka dari band ini berjudul "Satanis takut hantu". Ini linknya  Satanis takut hantu  kalau penasaran pengen nyimak.  Dengan lirik yang kocak sepertinya membuat musiknya dapat dinikmati oleh penikmat musik dari berbagai aliran, walaupun sebagian mungkin merasa tidak cocok dengan musiknya. Tapi yakinlah, setidaknya satu dua senyum akan  muncul dari wajah kita setelah mendengar liriknya. Ini lirik yang saya catut plek plek dari google: Dari judul lagunya saja sudah te...

Uang

Engkaulah sumber kemakmuran sekaligus kesengsaraan Diburu oleh insan yang sempurna Menjauhkan Tuhan, mendekatkan setan Haram menjadi halal, kawan menjadi lawan Dunia seolah lebih indah dari surga dan neraka hanya dianggap sebagai mitos Jiwa dan moral terkikis perlahan 1 lembar terasa kurang, 1 juta lembar terasa hampa Kehampaan hidup dalam dunia yang fana adalah keniscayaan Engkau adalah sebuah paradoks yang sempurna Kambing hitam telah kusematkan kepada engkau untuk menutupi keserakahan dan ketamakan insan yang sempurna

Pencicip Kuliner Sejati

Sebagai seorang pencicip kuliner sejati tanpa publikasi selama puluhan tahun. Makanan yang berasal dari ujung barat sampai timur Indonesia telah dilahap sampai habis. "Pantang pulang sebelum kenyang", "Perut tiada terisi tanpa nasi", "Tambo ciek lai" merupakan quotes yang selalu saya pegang teguh dalam perjalanan sebagai pencicip kuliner sejati.  Selain itu, sebagai side hustle, saya juga berprofesi profesional  chef  berstatus  freelance. Dengan menu andalan mie goreng atau rebus (instan), telur ceplok, omlet (baca: telor dadar) dll. Menu lainnya masih di dalam imajinasi belum terealisasi. Pencapaian terbesar saya adalah masak telor tanpa gosong dan membuat hidangan yang berhasil dihabiskan oleh pelanggan tanpa cela atau  ekspresi "eneg" maupun "mual". Saat ini pelanggan loyal berjumlah 3 orang, yang mana itu adalah keluarga sendiri. Merekapun sepertinya menjadi loyal karena faktor keadaan atau rasa kasihan. "Yang penting bisa dim...

Wahai Rakyat Jelataku!

Kumohon berikan aku suaramu kali ini Demi apapun yang ada di langit dan bumi Tidak terkecuali amoeba yang sedang membelah diri Janji-janji manis akan kusemaikan untukmu Uang kertas merah akan mengalir kepadamu Akan kutampilkan seluruh malaikatku  Dibalik iblis-iblis yang menyuruk Kalian akan terbuai dengan rayuku Jikalau takdir kekuasaaan untukku Kumohon sekali lagi tetaplah menjadi jelata, langgengkan kenaifanmu Agar kekuasaan ini dapat kupertahankan seumur hidupku Tiada maaf dapat terucap karena itu yang luput dariku