Untuk menjual suatu produk dibutuhkan kegiatan pemasaran, dengan tujuan agar produk bisa dikenal dan dibeli. Kalau ada istilah "Tak kenal maka tak beli", mungkin itu yang mendekati istilah pemasaran. Pemasaran yang dilakukan oleh pedagang dengan teknik yang tidak biasa (disadari atau tidak) sepertinya efektif juga untuk menjangkau pelanggan. Berikut teknik pemasaran yang tidak biasa dan terpantau pandangan mata: 1. Kebulan asap tukang sate Teknik pemasaran yang biasa dilakukan abang tukang sate ini akan meningkatkan awareness , baik mata dan hidung calon pembeli. Calon pembeli akan datang dan pesan sate. Gigitan pertama akan menentukan hubungan mereka selanjutnya. Jika rasanya enak maka akan terjadi perubahan status dari "pembeli" menjadi "pelanggan". Namun jika tidak sesuai selera, status "pembeli" akan berubah menjadi "pemaki". Foto asap tukang sate "Itu asap sate atau fogging nyamuk sih?? Ganggu! Udah gitu rasa satenya biasa a...